Resep Puding Brownis Coklat Nikmat Dalam Satu Gigitan

iklan
iklan
Resep Puding Brownis Coklat Nikmat Dalam Satu Gigitan

Resep Dapur Ibu - Hello Moms... Gimana kabar nih? Sudah sedia sajian manis untuk keluarga?

Nice, kalo belum coba simak resep yang satu ini. Siapa yang gak suka dengan kue brownies dan puding coklat? Pastinya pada suka yah. Kecuali yang kena diabetes, Ups.

Dirumah ada arisan, temu kangen temen lama, atau acara keluarga lainnya? Siapkan hidangan ini di meja Moms, dijamin siap dapet pujian yang lain deh.

Simak resepnya ya...

Bahan - Bahan
============
500 ml Susu UHT plain
3 lembar roti tanpa kulit
1 bungkus agar - agar plain
1 sdm coklat bubuk
50 gr coklat batang potong kecil kecil
1 kuning telur
100 gr gula pasir


Cara Membuat
============
  1. Masak dan larutkan coklat bubuk & coklat batang dengan sedikit susu cair, sisihkan
  2. Blander roti dengan susu cair sampai halus, lalu masukan dalam panci, campurkan juga agar agar, gula pasir, coklat yang sudah di lelehkan, aduk rata, masak dengan api sedang. Campurkan dengan kuning telur, aduk rata,masukan kembali kedalam panci dan aduk rata sampai mendidih, lalu matikan api.
  3. Basahi cetakan dengan sedikit air, kemudian tuang adonan ke dalam cetakan, tunggu hingga uap panasnya hilang. masukan kulkas dan siap untuk di sajikan, Puding sangat nikmat di sajikan saat dingin..

Dijamin gak bakal enak Moms rasanya, kalo gak dicobain, hehe...

Semoga berhasil, dan jangan nyerah untuk mencoba lagi Moms. Kalo suka, bagiin donk Moms, resepnya...


Coba juga :

iklan